Setiap malam dari bulan Januari sampai April, dan bulan Mei sampai Desember (hingga jam 10 malam), air terjun Niagara akan bercahaya dengan efek sinar yang spektakuler, dan pastinya menarik perhatian banyak orang!
Tahu dong air terjun Niagara yang merupakan air terjun terbesar yang berada di Ontario, NY, AS. Hem, betapa indahnya dan merupakan keajaiban dunia yang menakjubkan banyak mata.
Kalau liat foto ini, semua akan setuju kalau air terjun Niagara terlihat sangat cantik banget. Kecantikannya bertambah karena setiap malam dari bulan Januari sampai April, dan bulan Mei sampai Desember (hingga jam 10 malam), air terjun Niagara akan bercahaya dengan efek sinar yang spektakuler, dan pastinya menarik perhatian banyak orang!
Sistem pencahayaan di air terjun Niagara ini menggunakan cahaya Bengal (Bengal lights), yaitu cahaya berwarna biru terang yang biasa digunakan sebagai sinyal syarat dan pencahayaan pada saat pesta kembang api.
Cahaya Bengal ini ternyata memproduksi bahan belerang, sendawa, dan orpiment yang akan bereaksi dan menciptakan cahaya berwarna biru. Dan hasilnya, air terjun Niagara terlihat stunning dan dramatis banget di bawah sinar bulan.
Sebetulnya pencahayaan di air terjun Niagara udah dimulai sejak tahun 1860, ketika menyambut kunjungan Prince of Whales. Dan di tanggal 4 Juli 1879 air terjun Niagara bersinar berkat sistem hidroelektrik, untuk menyambut kedatangan gubernur Kanada saat itu. Dan, pada akhir tahun 90-an mulailah 250 juta cahaya xenon 'candle power' dipasangkan di air terjun, untuk menambah pencahayaan yang lebih megah.
Maka semenjak itu, dikabarkan 25-30 juta orang datang mengunjungi air terjun Niagara setiap tahunnya untuk menyaksikan cantiknya air terjun Niagara! Ehem, sepertinya wajib merencanakan liburan ke sana untuk melihat kecantikan air terjun Niagara ini.
Berita Terkait
Pengetahuan alam
- Sains & Teknologi Ilmuwan Gali Makam 'Mona Lisa'
- Perubahan Iklim Geser Pohon ke Kutub Utara
- Batu Terbesar Di Dunia Ada Di Indonesia
- Rahasia Besi
- Batu Berwarna Kuning, Berusia 2500 Tahun
- Danau Paling Asin di Seluruh Dunia
- Gunung Api Terbesar di Dunia Akan Meletus?
- Bagaimana Proses Terjadinya Angin?
- Grey Glacier Spketakuler
- Mata Air Yang Mempunyai Rasa
- Hutan Bawah Air Yang Tersembunyi
- Pembentukan Salju di Ketinggian
- Apakah Anda Takut Ketinggian?
- Danau Beku Sassolo
- Air Terjun Tertinggi di Dunia
- Pohon Yang Hidup Terlama di Dunia
- Batu Besar Terjepit di antara Dua Tebing
- Celah Tebing Sempit yang Mempesona.
- Gambar Menakjubkan Dari Planet Bumi
- Goa Es Terbesar dan Mempesona di Planet Bumi
- Hutan Batu di Provinsi Yunnan
- Belerang di Kawah Gunung Ijen
- Gelombang Gempa Jepang Pengaruhi Antartika
- Ditemukan 'Batu Bronjongan' di Gunung Lalakon
0 komentar:
Posting Komentar